Plakat biasa digunakan sebagai kenang-kenangan atau souvenir dalam beberapa acara / event kegiatan seperti launching new product, seminar, hadiah lomba, keperluan kantor rutin tahunan dan lain-lain yang bersifat seremonial.
Beberapa pengrajin kecil memberikan free design bahkan melayani proses desain langsung di tempat sesuai keinginan konsumen. Kreativitas menjadi kunci utama saat bersaing di area ini.
Kendala dalam produksi plakat yang biasa ditemui adalah kurang ide (idenya itu2 aja berdasar sample yg dipajang di toko), tidak adanya proofing desain plakat dalam bentuk gambar sehingga banyak konsumen yang terpaksa setuju dengan hasil plakat apa yang ada, kini sudah bisa diatasi oleh beberapa pengrajin/ penjual plakat di Jakarta, Bekasi, Tangerang, Bogor dan sekitarnya.
Bentuk dan Model plakat terdiri dari beraneka ragam, yang umum bahan plakat terbuat dari fiber glass, plakat dari acrilic, plakat dari kayu dan plakat dari plat kuningan. Fungsi plakat tergantung dari kebutuhannya, plakat untuk souvenir tamu, plakat untuk hadiah lomba, plakat untuk kenang kenangan, plakat untuk penghargaan.
Sekilas Info Tentang Plakat
Untuk pembuatan plakat proses pengerjaan yang dilakukan tergantung pada bentuk plakat yang ingin dibuat, mulai dengan grafir laser biasa sampai dengan proses ecing yang menggunakan bahan kimia yang semua itu tergantung pada bentuk plakat yang ingin dibuat.
Bentuk – bentuk plakat sangatlah beragam, tergantung anda ingin membuat bentuk yang seperti apa nantinya. Yang perlu anda siapkan adalah konsep gambar yang jelas mulai dari naskah text yang ingin di cetak di atasnya sampai dimensi ukuran yang akurat.
Mau pesan
0 comments:
Post a Comment